Daya Pikat Busana Kate Middleton Ia selalu berhasil merangsang banyak wanita untuk mengimitasi gaya busananya.

senin, 30 Mei 2011, 14:20 WIB
Pipiet Tri Noorastuti

VIVAnews - Tak berlebihan jika menyebut Kate Middleton sebagai ikon baru di jagat fashion. Terlepas dari posisisnya sebagai wanita berpengaruh di Inggris, ia selalu berhasil merangsang banyak wanita untuk mengimitasi gaya busananya.

Tengok saja kisah pekan lalu. Saat Kate muncul menemui Michelle Obama berbalut 'Shola', minidress warna kaki seharga £175 atau sekitar Rp2,5 juta, keluaran label fashion ternama asal Inggris, Reiss.

Begitu tersiar kabar minidress itu dari Reiss, website Reiss langsung down atau rusak gara-gara tak mengantisipasi lonjakan pengakses. Mungkin banyak orang ingin membeli minidress itu via online. Terbukti, 24 jam setelah kemunculan Kate, 'Shola' ludes.

Sejumlah gerai pengecer minidress itu juga kehabisan stok 'Shola'. Mereka pun langsung memesan stok tambahan ke Reiss. Lantaran banyaknya peminat, mereka menerapkan aturan 'siapa cepat, dia dapat'.

"Karena permintaan pelanggan yang luar biasa, kami mengumumkan bahwa 'Shola', minidress seperti yang dikenakan Kate Middleton, akan kami produksi lagi dan segera hadir di gerai-gerai kami," tulis Reiss dalam websitenya, seperti dikutip dari Daily Mail.

Bukan kali ini saja Reiss diuntungkan sang Putri. Minidress 'Nanette' rancangannya juga ludes tak lama setelah foto-foto pertunangan Kate dan Pangeran William beredar luas. Dalam salah satu foto, Kate terlihat mengenakan minidress putih seharga £159 atau sekitar Rp2,25 juta dari koleksi musim gugur/dingin Reiss.

Selain Reiss, label fashion yang mendapat promosi gratis dari Kate adalah Zara dan LK Bennett. Sesaat setelah pernikahannya, Kate tampil segar dalam balutan minidress biru dari Zara seharga £49.99 atau sekitar Rp705 ribu dan sepatu wedges dari LK Bennett seharga £129.99 atau sekitar Rp1,8 juta. Ini membuat Zara dan LK Bennet kehabisan stok produk serupa.

Demikian pula dengan gaun biru yang membalut tubuh Kate saat mengumumkan pertunangannya dengan Pangeran William. Hanya dalam beberapa jam setelah kemunculannya, gaun Issa London Sapphire seharga £385 atau sekitar Rp5,4 juta itu tak terlihat lagi di gerai Harvey Nichols.

David Reiss, pendiri dan direktur pelasana Reiss, mengatakan, "Kate Middleton menjadi duta yang cerdas untuk Inggris, dan kami senang dia mendukung label fashion eceran seperti Reiss," katanya. "Busana kami identik dengan wanita percaya diri, gaya, modern dan kami berpikir bahwa Kate Middleton mewujudkan cita-cita kami dengan gaya dan kepribadiannya.

0 komentar:

Posting Komentar